Kehadiran buku ini dilatarbelakangi oleh pengkajian empirik yang berkaitan dengan praktik hegemoni negara pada masa orde baru terhadap praktik sosial ‘budaya macapat’ sebagai produk budaya lokal. Salah satu yang tampak adalah hegemoni negara tidak saja bersasaran pada dimensi ekonomi, akan tetapi juga mampu menembus realitas budaya dan politik. Bahkan untuk kasus selama pemerintahan orde baru, campur tangan negara terhadap kehidupan masyarakat boleh telah jadi telah merambah ke seluruh aspek kehidupan bangsa (ipoleksosbudhankam). Hal ini berarti seluruh dimensi kehidupan bangsa Indonesia tidak pernah lepas dengan sasaran hegemoni negara.
Judul Buku: Budaya Lokal dan Hegemoni Negara
Penulis: Suparlan Al Hakim
Pengantar: Margaret J. Kartomi
Penerbit: Intrans Publishing, 2019
Kategori: Politik
Dimensi: 15×23 cm | Soft Cover
Tebal: xxiv+252 hlm | Bookpaper
Satu Komentar/Review